Tips Perawatan Mobil Diesel

Menurut sebagian besar orang perawatan mesin diesel lebih sulit dibandingkan dengan mesin bensin, akan tetapi perawatan kedua mesin tersebut sebenarnya tidak terlalu berbeda jauh. Mesin diesel seharusnya lebih praktis apalagi kalo digunakan untuk jarak jauh..Semakin panas mesin diesel, semakin baik kinerjanya.
Hanya saja ada beberapa pemeriksaan rutin yang perlu dilakukan bagi anda yang memiliki mobil bermesin diesel, diataranya :

   1. Periksa Timing Belt dan Rantai Keteng secara periodik. Jangan sampai Timing Belt putus pada saat anda berpergian jauh, minimal bawa cadangan.
   2. Jangan sampai tangki solar habis, nanti harus mompa. Biasanya batas pengisian solar yaitu jika kira-kira 1/3 dari kapasitas tangki solar, itu sudah warning untuk segera mengisi solar.
   3. Panaskan mesin diesel selama minimal 5 menit sebelum anda menggunakan mobil.

   4. Bersihkan filter udara dan filter solar setiap 15.000 Km, supaya tidak ngebul..bikin polusi soalnya, selain itu kalau debu sampai masuk ke mesin dapat merusak mesin itu sendiri. Bayangkan kalau terdapat debu saat piston dan ring piston mesin bergesekan dengan blok mesin, akan menyebabkan mesin rusak.
   5. Periksa busi secara berkala, hal ini penting karena solar tidak dapat mudah terbakar seperti bensin. Jadi pengapian busi yang kecil sedikit saja, apalagi sampe mati, alhasil mobil jadi mogok.
   6. Selebihnya hampir sama dengan mobil mesin bensin, seandainya injection pump rusak sebaiknya di bawa/diperbaiki di bengkel resmi saja.
   7. Tips supaya mesin diesel awet, anda perlu menstabilkan mesin pada posisi RPM terendah setelah menempuh perjalanan.

Related Posts by Categories




Dapatkan Penghasilan Tinggi dan Konstan dari Internet Tanpa Meninggalkan Pekerjaan Anda!